Jejak Yang Terbuat dari Aku

Bahkan saya ingin hidup setelah kematianku!!!


Kata siapa itu?
Kawan, tak usah bingung. Sila kau google saja. Kau akan mendapatkan banyak orang meng quote deretan kata ini, tentu dengan redaksi yang berbeda.

Apa semangat yang dapat kau tangkap dari kata-kata ini?
Hidupkah?
Atau kematian?

Saya pernah dikirimi SMS oleh seorang teman,
GODISNOWHERE


Coba baca!
Apa kau melihat:
GOD IS NO WHERE???

ATAU


GOD IS NOW HERE???


Kedua cara membaca itu bisa saja sama2 benar. Tergantung persepsimu. Demikian jg dengan cara engkau menanggapi quote di atas. Silakan tanggapi bahwa quote itu bicara tentang kehidupan, atau bicara tentang kematian.

Hanya saja, saya tidak ingin bicara tentang itu sahabat,
Karena inti dari quote itu sebenarnya adalah tentang meninggalkan JEJAK, sehingga nama tidak pudar, bahkan setelah kematian.

Dan bagaimana cara meninggalkan jejak?

Ah, banyak! Banyak sekali cara meninggalkan jejak. Sebagaimana Hitler meninggalkan jejak dengan goresan berdarah dalam sejarah, sebagaimana Cinderella meninggalkan sepatu kacanya, atau Jerry meninggalkan kejunya agar tidak dimangsa Tom, setiap orang punya cara terbaik untuk meninggalkan jejak.

Sekarang, saya tengah meninggalkan satu jejak di sini.

Apa jejak engkau, teman?

0 comments: